Header Ads

Yuk Kunjungi Destinasi Wajib di Nusa Tenggara Berikut

 

Pulau-pulau di Indonesia memiliki keunikan yang beragam. Namun kesamaan di antara pulau-pulau tersebut adalah keindahan alamnya yang memukau. Beberapa pulau di Indonesia kini sedang  dikembangkan oleh pemerintah agar sektor pariwisatanya semakin maju. 

Adalah pulau Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur yang kini sedang digencarkan objek wisata alamnya. Kedua pulau besar ini memang menyajikan panorama alam yang masih asli sehingga banyak wisatawan yang belum tahu dengan keberadaan objek-objek wisata di dalamnya. Bagi Anda yang sedang berniat untuk liburan ke pulau Nusa Tenggara, destinasi berikut wajib dikunjungi.

Nusa Tenggara Timur

Labuan Bajo
Wisata Bajo akhir-akhir ini kerap jadi perhatian banyak orang karena pesona alamnya yang luar biasa. Anda bisa menikmati indahnya momen matahari terbenam dari atas kapal phinisi yang tenang. Untuk Anda yang menyukai olahraga diving, Labuan Bajo adalah tempatnya. Di sana, Anda bisa melihat sekumpulan ikan berwarna-warni berenang menyusuri terumbu karang yang cantik. Pastikan untuk menginap di Labuan Bajo setidaknya 5 hari supaya bisa mengeksplorasi semua sudut indahnya.

Bukit Wairinding

Nusa Tenggara Timur memang selalu sukses menyuguhkan kekayaan alam yang mengagumkan. Jika Anda berada di Sumba Timur, mampirlah ke Bukit Wairinding. Di Bukit Wairinding, Anda akan melihat savana berbukit yang sangat indah. Ketika musim kemarau tiba, savana tersebut akan berubah warna menjadi kuning. Sedangkan jika musim penghujan tiba, savana akan terlihat hijau yang adem dan nyaman.

Puncak Gunung Inerie
Beberapa orang mungkin belum familiar dengan destinasi wisata yang satu ini. Puncak gunung berapi yang tertinggi di Flores ini sering disebut sebagai Piramida Alam lantaran bentuknya yang mengerucut. Untuk menuju puncaknya, Anda perlu melewati berbagai trek mulai dari yang berbatu tajam, savana, hingga yang berpasir. Walaupun sulit dilalui, semuanya akan terbayar dengan keindahan pemandangan matahari terbenam di puncaknya.

Nusa Tenggara Barat

KEK Mandalika
Sejak viralnya desain sirkuit Mandalika setelah ajang MotoGP 2022 lalu, tempat ini menjadi pusat perhatian di mata dunia. KEK Mandalika atau Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika adalah salah satu daerah pariwisata yang kini sedang dikembangkan menjadi Bali baru. Di dalamnya terdapat banyak objek wisata menarik seperti Pantai Tanjung Aan, Pantai Seger, dan Bukit Merese.

Desa Sembalun

Desa yang terletak di lereng Gunung Rinjani ini terkenal dengan keindahan alam dan kehidupan masyarakatnya yang unik. Masyarakat desa ini berasal dari Desa Adat Beleq yang memiliki rumah adat cukup unik. Rumahnya memiliki atap jerami dengan dinding yang terbuat dari anyaman bambu dan lantai dari tanah padat. Untuk membersihkan lantai, mereka tidak menggunakan cairan pembersih seperti yang kita kenal, melainkan memakai kotoran sapi. Anehnya, tidak ada bau sama sekali dan lantainya pun memang benar-benar bersih. Unik, ya.

Posting Komentar

0 Komentar